Banyak provider yang bertebaran di Indonesia yang menyediakan layanan koneksi internet rumahan atau biasa disebut wifi untuk di rumah. Namun diantara itu semua, Indihome adalah salah satu layanan internet yang paling banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Hal ini karena Indihome satu satunya jaringan yang sudah tersebar luas di Indonesia. Namun tahukah kalian cara mengecek batas FUP IndiHome ?
Indihome telah banyak menyediakan pilihan paket untuk dapat berselancar di dunia internet dari rumah. Mulai dari unlimited 10 Mega Bite Per Second (MBPS) sampai dengan 100 MBS. Walaupun judulnya Unlimited, namun tetap saja kuota pemakainnya dibatasi. Pembatasan ini dinamakan Fair Usage Policy Indihome atau disingkat FUP Indihome.
Hal tersebut dilakukan lantaran banyak aktivitas ilegal yang dilakukan oleh para konsumennya. Dengan dilakukan pembatasan jumlah kuota ini maka dapat mengurangi kerugian yang diterima dari pihak Indihome. Pembatasan ini sudah mulai diberlakukan sejak tahun 2016.
Jika kalian adalah pengguna baru dari layanan internet rumahan Indihome ini, kalian wajib tahu batasan FUP dari setiap pilihan paket yang akan kalian gunakan di rumah. Hal ini dilakukan agar tidak terjadi complain atau kaget ketika layanan dari internet kalian mendadak lemot. Jadi kalian bisa membatasi jumlah pemakaian sehari – hari.
Batas FUP IndiHome 2021
Perlu digaris bawahi bahwa setiap paket dari indihome ini diberi batasan untuk setiap pilihan paketnya, Untuk pembatasannya sendiri, Indihome membaginya menjadi 2 fase. Adapun yang pertama adalah FUP 1 dengan penurunan kecepatan internet ke titik 75 % dan tahap kedua adalah FUP 2 dengan pengurangan kecepatan internet di angka 40 %.
Baca Juga: Cara Berhenti Berlangganan IndiHome
Jika kalian ingin terbebas dari adanya pembatasan FUP ini, disarankan menggunakan paket unlimited lebih dari 100 MBPS. Untuk mengetahui batasan FUP secara lengkap di setiap pilihan paket Indihome, simak ulasanya berikut ini :
FUP IndiHome 10 MBPS
Paket Indihome yang paling terjangkau yang tersedia adalah paket unlimited dengan kecepatan 10 MBPS. Biasanya pilihan paket ini diperuntukan untuk rumahan saja. Dengan jumlah pemakaian yang terbatas serta kecepatan yang cukup membuat pilihan paket ini laris manis di kalangan masyarakat Indonesia.
Nah perlu diketahui untuk kalian yang memilih untuk menggunakan paket 10 MBPS ini kalian akan mendapatkan FUP atau Fair Usage Policy 200 GB. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, jika pengguna telah mencapai batasan internet sebesar 200 GB makan kecepatan koneksi internet akan diturunkan sebesar 25%. Sehingga menjadi 5 MBPS saja.
Batasan FUP kedua akan aktif jika kalian telah memakai internet sebesar 300 GB. Kecepetan internet akan diturunkan menjadi 40%. Sehingga kalian akan berinternetan di angka 3 MBPS saja.
FUP IndiHome 20 MBPS
Pilihan kedua yang dapat kalian gunakan adalah internet unlimited dari indihome dengan kecepatan 20 MBPS. Untuk pemakaian rumahan kecepatan sebesar ini dinilai sudahlah cukup. Karena dengan jumlah pemakai yang tidak terlalu banyak dan jaringan yang dinilai cukup cepat maka paket ini bisa menjadi alternatif pilihan wifi rumahan.
Sama halnya dengan paket 10 MBPS, paket unlimited 20 MBPS juga memiliki batasan Fair Usage Policy 2,5 kali paket 10 MBPS yaitu 500 GB. Jika penggunaan telah menggunakan kuota internet sebesar 500 GB maka kecepatan akan menurun di angka 15 MBPS (penurunan sebesar 25%).
FUP kedua akan aktif jika kalian menggunakan kuota internet sebesar 800 GB. Kecepatan akan turun sebesar 40% menjadi 8 MBPS saja. Jadi tetap batasi penggunaan. Namun dengan kuota 500 GB dirasa sangat cukup untuk pemakaian sehari – hari keluarga di rumah.
FUP IndiHome 30 MBPS
Untuk kalian yang jumlah anggota keluarga banyak paket unlimited dari Indihome yang ketiga ini dirasa sangat cocok. Pasalnya dengan kecepatan sebesar 30 MBPS kalian akan merasakan internetan tanpa ngelag atau delay atau buffering sekalipun.
Menonton video di youtube atau menonton film dengan kualitas 4K juga dapat kalian lakukan. Bermain game Mobile Legends atau PUBG ataupun FreeFire sangat lah mulus di kecepatan ini. Selain itu jika kalian membuka usaha cafee kecil kecilan, kecepatan 30 MBPS ini sangatlah cukup untuk digunakan.
Jika kalian memilih paket internetan unlimited 30 MBPS dari Indihome ini, kalian akan mendapatkan kuota FUP sebesar 800 GB. Cukup besar untuk digunakan sehari hari, bahkan bisa digunakan untuk dua keluarga sekaligus. Jika telah mencapai batasan, FUP 1 akan aktif jika kuota pemakaian telah mencapai angka 600 GB dan kecepatan kalian akan dikurangi sebesar 25% sehingga menjadi 15 MBPS.
Jika penggunaan telah mencapai angka 800GB, maka kecepatan internet kalian akan menurun lagi di angka 9 MBPS. Artinya kecepatan internet kalian telah diturunkan sebesar 40 %. Namun masalah jaringan akan sering terjadi di malam hari. Masalah ini berupa penurunan kecepatan internet secara mendadak. Apalagi ketika jaringan terkoneksi lebih dari 5 orang. Pemakaian akan lebih berdampak.
FUP IndiHome 40 MBPS
Nah perlu diketahui untuk kalian yang memilih untuk menggunakan paket 40 MBPS ini kalian akan mendapatkan FUP atau Fair Usage Policy 900 GB. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, jika pengguna telah mencapai batasan internet sebesar 900 GB makan kecepatan koneksi internet akan diturunkan sebesar 25%. Sehingga menjadi 30 MBPS saja.
Batasan FUP kedua akan aktif jika kalian telah memakai internet sebesar 1600 GB. Kecepetan internet akan diturunkan menjadi 40%. Sehingga kalian akan berinternetan di angka 16 MBPS saja. Kuota sebesar 900 GB dan 1600 Gb dengan kecepatan rata rata di atas 16 MBPS dirasa sangatlah cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari hari.
Kalian bisa mengajak teman kalian untuk berbincang bersama atau menonton film atau bahkan mabar push rank game kesayangan kalian.
FUP IndiHome 50 MBPS
Pilihan kelima yang dapat kalian gunakan adalah internet unlimited dari indihome dengan kecepatan 50 MBPS. Untuk pemakaian rumahan kecepatan sebesar ini dinilai sudahlah cukup. Karena dengan jumlah pemakai yang tidak terlalu banyak dan jaringan yang dinilai cukup cepat maka paket ini bisa menjadi alternatif pilihan wifi rumahan.
Sama halnya dengan paket unlimited dari indihome lainnya, paket unlimited 50 MBPS juga memiliki batasan Fair Usage Policy yaitu hingga 1200 GB. Jika penggunaan telah menggunakan kuota internet sebesar 1200 GB maka kecepatan akan menurun di angka 37,5 MBPS (penurunan sebesar 25%).
Baca Juga: Cara Mengatasi Laptop Lemot
FUP kedua akan aktif jika kalian menggunakan kuota internet sebesar 2000 GB. Kecepatan akan turun sebesar 40% menjadi 20 MBPS saja. Jadi tetap batasi penggunaan. Namun dengan kuota 1200 GB dirasa sangat cukup untuk pemakaian sehari – hari keluarga di rumah. Batas fup indihome sangatlah besar untuk pilihan pada jenis paket ini.
FUP IndiHome 100 MBPS
Paket unlimited dengan kecepatan yang sangat tinggi milik indihome adalah unlimited 100 MBPS. Dengan memilih paket ini, kalian akan mendapatkan FUP di awal sebesar 2000 GB hingga 40%. Jika telah mencapai batasan 1200 GB kecepatan akan menurun menjadi 45 MBPS alias penurunan sebesar 25 %.
FUP kedua akan dirasakan ketika batasan kuota telah mecapai di angka 2000 GB. Penurunan yang akan kalian rasakan adalah sebesaar 40 % dan menjadi 30 MBPS. Namun dengan penurunan kecepatan begitu dirasa kecepatan 30 MBPS sangat lah kencang. Kuota awal 1200 GB sangat lah besar jika hanya digunakan oleh satu keluarga saja.
Cara Mengecek Batas FUP IndiHome
Untuk kalian yang telah memakai paket indihome, ada dua cara untuk kalian bisa mengecek batas kuota FUP yang tersisa dengan cara dibawah ini.
Cek Melalui Website Indihome
- Buka halaman web dari Indihome.
- Loin menggunakan akun yang telah terdaftar
- Klik masuk.
- Masukan nomor telepon dan email.
- klik log in.
- Pilih status langganan.
- Lihat batas FUP IndiHome.
Cek Melalui Apikasi My Indihome
- Masuk ke aplikasi lewat device kalian.
- Log in akun.
- Pilih menu pemakaian.
- Batas FUP IndiHome akan terlihat.
Demikian penjelasan tentang batas FUP Indihome terbaru tahun 2021 dan bagaimana cara mengeceknya. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kalian, dan jangan lupa selalu pantau aktivitas kami mudikbumn.co.id karena kami selalu memberikan tutorial yang dapat membantu setiap pekerjaan menjadi mudah.