Jadwal FYP TikTok

Bagi kalian yang berprofesi sebagai seorang konten kreator TikTok pemula, pastinya kalian menginginkan video kalian tersebut masuk ke dalam kategori FYP, untuk itu kalian harus tahu terlebih dahulu kapan jadwal FYP TikTok.

TikTok adalah sebuah aplikasi sosial media yang sangat populer di seluruh dunia, yang mana aplikasi TikTok ini telah memiliki jumlah pengguna sebanyak hampir dari 1.5 miliar dan memiliki 100 juta pengguna aktif setiap harinya.

Salah satu alasan mengapa aplikasi ini menjadi sangat populer adalah karena kepuasan para penggunanya yang bisa menikmati sebuah fitur menarik yaitu for your page atau biasa disingkat FYP.

Agar konten video TikTok kalian masuk kedalam kategori FYP, kalian harus membuat konten video semanarik mungkin dan mengunggah video terssbut di waktu yang tepat.

Untuk itu, pada kesempatan kali ini kami akan memberikan kalian sebuah pembahasan mengenai apa itu FYP dan mengetahui, kapan waktu yang tepat untuk mengunggah video agar masuk FYP.

Apa Itu FYP TikTok?

apa itu fyp tiktok

FYP adalah sebuah singkatan dari For You Page yang memiliki arti, sebuah halaman khusus yang akan ditampilkan di halaman pertama, untuk para pengguna aplikasi TikToK lainya.

Jadi bisa disimpulkan, apabila konten video kalian masuk ke dalam kategoris FYP TikTok, maka kesempatan kalian untuk mendapatkan jumlah view yang sangat banyak atau viral, akan semakin besar.

Untuk itu, bagi kalian yang masih pemula dalam menjadi seorang konten kreator TikTok, kalian juga harus memahami bagaimana cara dan tips, agar dapat membuat video TikTok yang menarik sehingga bisa masuk ke dalam kategori FYP.

Tips dan Cara Masuk FYP TikTok

cara masuk fyp tiktok

Untuk bisa masuk ke dalam FYP TikTok, tentunya kalian tidak bisa asal-asalan dalam hal membuat video. Terdapat beberapa cara dan tips yang bisa kalian lakukan agar video yang kalian upload tersebut bisa masuk ke FYP.

  1. Upload video dengan resolusi sebaik mungkin.
  2. Tambahkan beberapa efek video.
  3. Tambahkan musik yang menarik atau yang sedang tren di sosial media.
  4. Tambahkan caption yang menarik saat akan mengupload video.
  5. Tambahkan beberapa hashtag yang saat itu sedang trending.
  6. Selalu ramah atau rajin berinteraksi dengan pengguna TikTok lainya.
  7. Buat konten video semenarik mungkin.
  8. Lakukan kolaborasi atau duet bersama konten kreator TikTok lainya.
  9. Ikuti video yang sedang tren pada saat itu juga.
  10. Lakukan live streaming di TikTok agar para followers selalu mengingat kalian.
  11. Selalu perhatikan jam untuk mengupload video.
  12. Berpenampilan semenarik mungkin.
  13. Rajin atau konsisten dalam mengupload video.
  14. Jangan mengupload tindakan yang senonoh.

Baca Juga: Cara Siaran Langsung di TikTok

Jadwal FYP TikTok Terbaik 2021

waktu upload video agar masuk fyp

Seperti yang sudah kami sampaikan dalam kutipan di atas, bahwasanya kalian harus mengetahui kapan waktu yang tepat untuk mengupload video agar bisa masuk ke FYP TikTok.

Secara umum, waktu yang bisa dikatakan sebagai jam upload terbaik di TikTok antara lain sekitar pukul 12.00 sampai 14.00 wib di siang hari, dan pukul 19.00 sampai 23.00 wib pada malam hari.

Agar kalian dapat mengetahui lebih jelasnya, di bawah ini Mudikbumn.co.id telah menyajikan waktu FYP TikTok untuk setiap harinya. Karena dalam seminggu FYP TikTok memiliki jam yang akan berubah-ubah setiap harinya.

Hari Senin

Bisa dikatakan, bahwa hari senin adalah hari yang paling sibuk, dikarenakan hampir semua orang memiliki jadwal pekerjaan yang sangat padat di hari itu juga, baik pelajar, mahasiswa, pegawai kantoran dan lain sebagainya.

Jadi, untuk jadwal FYP TikTok pada hari senin yang paling tepat adalah pukul 12.00 sampai 13.00 WIB.

Hari Selasa

Selain hari senin, bisa dikatakan bahwa hari selasa juga memiliki jadwal kegiatan yang sangat padat. Dimana para pengguna TikTok tentunya akan sangat jarang membuka aplikasi TikTok pada jam kerja di hari ini.

Jadi, waktu yang tepat untuk mengupload video di hari selasa agar bisa masuk ke kategori FYP adalah pukul 16.00 WIB.

Hari Rabu

Biasanya, pada hari rabu banyak orang-orang yang mulai jenuh dengan segala kesibukan mereka di hari sebelumnya. Jadi untuk mengisi rasa jenuhnya tersebut, biasanya mereka akan membuka aplikasi sosial media seperti TikTok.

Untuk waktu yang tepat dalam mengupload video di hari rabu adalah pukul 11.00 WIB di waktu siang dan pukul 21.00 WIB untuk waktu malam.

Hari Kamis

Hari kamis, bisa dikatakan sebagai hari tengah-tengah di dalam satu pekan, sehingga orang-orang biasanya lebih cenderung istirahat dalam menjalani hari-harinya.

Jadi, untuk hari kamis sendiri memiliki waktu FYP TikTok yang sedikit lebih banyak, dan untuk jadwal FYP di hari kamis adalah pukul:

12.00 WIB sampai 13.00 WIB di siang hari, 15.00 WIB sampai 16.00 WIB di sore hari, dan 20.00 WIB sampai 23.00 WIB pada waktu malam hari.

Hari Jumat

Pada hari jumat, biasanya orang-orang akan jauh lebih nyantai, dan biasanya mereka akan cenderung untuk memainkan sosial media yang mereka punya, seperti Facebook, Instagram TikTok dan lain sebagainya.

Apabila kalian akan mengupload video di hari jumat, ada baiknya kalian mengupload video tersebut pada pukul:

11.00 WIB sampai 13.00 WIB untuk siang hari, 15.00 WIB sampai 16.00 WIB untuk sore hari, dan untuk malam hari ada baiknya kalian mengupload pada pukul 20.00 WIB sampai 23.00 WIB.

Hari Sabtu

Di dalam hari pertama weekend ini, pastinya kebanyakan orang akan memiliki waktu luang. Jadi, kalian bisa memilih waktu untuk mengupload video pada pukul 09.00 WIB sampai 12.00 WIB.

Kami tidak menyarankan kalian untuk mengupload video pada waktu malam hari, karena kebanyakan orang akan lebih rentan berliburan bersama keluarganya.

Hari Minggu

Hari minggu, adalah hari yang di nanti-nanti oleh banyak orang untuk dapat beristirahat melepaskan rasa penatnya, sehingga di hari minggu adalah hari yang sangat tepat untuk mengupload video di TikTok.

Sehingga, kalian dapat mengupload berbagai video yang sudah kalian buat di waktu kapanpun, karena hari minggu adalah hari yang paling tepat agar video bisa masuk ke dalam kategori FYP.

Kesimpulan

Nah mungkin kalian perlu mencatat jadwal FYP TikTok yang telah kami berikan diatas agar kedepannya jadwal untuk upload video di TikTok kalian jadi bisa lebih konsisten dan rapi.

Baca Juga: Cara Download Video TikTok

Mungkin hanya itu saja pembahasan yang bisa kami sampaikan, semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kalian semua, terimakasih dan sampai berjumpa kembali.